Sayur sawi dan sayur toge, tentu untuk anda penyuka dua jenis sayur ini tentu tau bagaimana bentuk dan jenis-jenisnya. Berbeda dengan sayur toge yang hanya ada satu jenis saja, sayur sawi ada dua jenis yang berbeda yatu sawi hijau dan sawi putih. Untuk rasa pun juga agak berbeda, sawi hijau rasanya agak pahit sedangkan sawi putih dengan rasa yang agak manis. Manfaat dari sayur sawi dan sayur toge pun banyak sekali, kedua jenis sayur ini pun sering di jadikan hidangan untuk makanan yang super lezat.
Sayur sawi biasanya di campurkan dalam hidangan seperti bakso dan mie ayam agar terasa segara. Adapun beberapa manfaat sayur sawi yang bisa anda ketahui :
· Cocok untuk mengobati diabetes, baik sawi yang dihidangkan dalam bentuk lauk atau minuman dipercaya mampu mengatasi diabetes dan membakar kadar glukosa.
· Sehat untu kulit, banyak mengkonsumsi sayur sawi dapat membaut kulit lebih sehat loh tidak hanya kulit namun juga rambut.
· Mengatasi kendala susah tidur, banyak mengkonsumsi sawi juga bisa membantu anda yang bermasalah dalam susah tidur. Tidak hanya itu manfaat lain lain dari sawi yaitu membantu mengatur suasana hati anda.
· Membuat tulang menajdi sehat, sayur sawi sangat berguna untuk anda yang ingin menjaga ketahanan tulang agar tetap kuat dan sehat. Apalagi jika anda masih tergolong muda kesehatan tulang harus di jaga dari sekarang.
· Mencegah penyakit kanker, kebanyakan dari sayur-sayuran memang bermanfaat untuk mencegah beberapa penyakit termasuk sawi, sawi merupakan salah satu sayur yang mampu mencegah dan mengatasi penyakit kanker jika selau di konsumsi.
Itulah tadi manfaat dari sayur sawi sekarang beralih pada manfaat sayur toge. Anda pasti tahu bahwa toge bijinya bisa di buat sebagai bubur yaitu bubur kacang ijo. Hmm apa saja sih manfaat dari sayur toge?
· Membantu dalam masa kesuburan, untuk wanita maupun pria banyak mengkonsumsi sayur toge akan membantu dalam masa kesuburan anda karena memang sayur toge mengandung vitamin dan gizi yang tinggi.
· Mengatasi kanker, sama seperti halnya dengan sawi, sayur toge juga dipercaya mampu mengatasi dan mencegah penyakit kanker.
· Berguna untuk mengantisipasi serangan jantung, manfaat sayur sawi dan sayur toge sama-sama mampu mengatsi serangan jantung.
· Berguna untuk membentuk otot, karena mengandung gizi dan protein yang tinggi, sayur toge juga dipercaya mampu membantu dalam pembentukan otot.
Setelah mengetahui berbagai macam manfaat sayur sawi dan sayur toge, apakah anda tertarik untuk lebih sering mengkonsumsi sayur-sayuran sejenis ini? Sayur apapun sebenarnya mengandung protein dan bergizi yang sangat berguna untuk kesehatan tubuh. Dan masih banyak lagi manfaat-manfaat lain yang bisa anda dapatkan dengan mengkonsumsi sayur sawi dan sayur toge ini.